Ayam Goreng Terasi D Cost Sea Food

D Cost Sea Food kini hadir di kota Yogyakarta, dan sudah dua kali saya mencoba makan di sini. Mencoba berbagai menu kerang dan ayam goreng terasi. 

Lokasi D Cost Sea Food ada di Jogja City Mall, mall baru di JL Magelang ini menghadirkan banyak tenant makanan di lantai 1, bagi pecinta kuliner Jogja seperti saya main di Jogja City Mall bisa memberikan kebahagiaan karena banyaknya pilihan makanan yang tersedia. 

Ayam Goreng Terasi D Cost
Secara khusus, saya membahas D Cost kali ini. Restoran ini memang baru, dan interiornya bagus, khas resto untuk keluarga. Tempatnya luas. Uniknya saat akan masuk restoran, saya membawa barang belanjaan dan langsung dipersilakan untuk kantong plastik saya disimpankan oleh petugas jaga depan pintu. 

Masuk ke restoran D Cost, jangan bingung, buku menu di sini adalah kartu-kartu yang diletakkan di semacam papan pengumuman. Ambil saja kartu bergambar menu yang akan kita pilih, sudah ada harga juga di situ, berikan ke waitres dan pilih tempat duduk. 

Harga D Cost Sea Food berkisar antara Rp15,000 sampai Rp40,000. Saya membeli kerang seharga Rp15,000. Jangan khawatir, nasi dan es teh free di sini, sambal pun juga free. Yang recommended di D Cost menurut saya adalah ayam goreng terasi. Rasanya gurih pas jika dicocol sambal. 

Jadi makan di D Cost memberikan saya pengalaman baru, karena letak menu yang unik, free es teh dan nasi, pilih menu sendiri di papan, dan harganya masih terjangkau walau restorannya terkesan mewah.

Suasana D Cost Jogja City Mall

Sapi Lada Hitam
Bakmi Goreng D Cost

Tom Yam D Cost

Papan Menu D Cost



Lihat Peta Lebih Besar

Komentar